Hotel Indonesia Group
13 July 2022
Qurban Hari Raya Idul Adha 1443 H
Sukawayana

Hari Raya Idul Adha menjadi hari yang paling ditunggu oleh umat Islam selain Hari Raya Idul Fitri. Pada hari tersebut, umat Islam akan melaksanakan ibadah sholat Id dan juga ibadah qurban.

Pada bulan Dzulhijjah, terdapat banyak ragam ibadah yang dianjurkan untuk dikerjakan oleh seluruh kaum muslim, mulai dari puasa yang dimulai dari tanggal 1 hingga 9, melakukan shalat Idul Adha, melakukan ibadah qurban dan lainnya. Khusus mengenai ibadah qurban, seluruh kaum muslimin dianjurkan untuk berqurban di hari Idul Adha atau hari-hari Tasyriq jika mereka mampu.

Hari Raya Idul Adha tahun ini yang jatuh pada tanggal 10 Juli 2022, Grand Inna Samudra Beach Hotel ikut berpartisipasi untuk melaksanakan Qurban dengan menyerahkan 1 ekor domba ke Masjid Al Hikmah Sukawayana. 

Sebagai wujud rasa syukur. Kami bersyukur karena tahun ini bisa berkurban lagi semoga berkah untuk masyarakat meskipun masih dalam keterbatasan pandemi, jiwa sosial peduli terhadap sesama terlebih menyambut Hari Raya Idul Adha ini tidak boleh luntur.

Sebagai hotel yang sudah lima puluh tujuh tahun berdiri. GISBH ingin selalu menjadi bagian yang bermanfaat bagi masyarakat disekelilingnya. Dengan melalui kegiatan penyaluran hewan kurban tahun ini, GISBH berharap dapat mempererat jalinan silaturahmi dan membawa berkah.
Serta semakin mengajarkan untuk selalu bersyukur atas karunia serta disiplin dalam beribadah.

HIGHLIGHTS